PEMANFAATAN PEKARANGAN DAN KONTRIBUSI KELOMPOK WANITA TANI (KWT) TERHADAP PENINGKATAN PENDAPATAN PETANI DI DESA LEGO KECAMATAN BALANIPA KABUPATEN POLEWALI MANDAR

Authors

  • Asri Universitas Tomakaka Mamuju
  • Surya Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Provinsi Sulawesi Barat
  • Indah Ramayani Institut Teknologi dan Bisnis Muhammadiyah Polewali Mandar

DOI:

https://doi.org/10.59903/ebussiness.v2i2.34

Keywords:

Pemanfaatan pekarangan, Kontribusi Kelompok Wanita Tani (KWT)

Abstract

Pembangunan pertanian di Indonesia termasuk kaum ibu - ibu tani di Kecamatan Balanipa tepatnya di Desa Lego. Peran ini akan menciptakan keuntungan ganda karena disatu sisi kaum perempuan dapat memenuhi kebutuhan pangan dan gizi keluarga dan ikut membantu meringankan beban keluarganya serta menambah pendapatan keluarga sedangkan disisi lain ikut membangun pembangunan pertanian di daerahnya.


Penelitian ini bertujuan Menalisis pendapatan dan Pengaruh Pemanfaatan Pekarangan Terhadap Peningkatan Pendapatan Kelompok Wanita Tani (KWT) di Desa Lego Kecamatan Balanipa Kabupaten Polewali Mandar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemanfaatan pekarangan dan Kontribusi Kelompok Wanita Tani (KWT).


Penelitian ini dilaksanakan di Desa Lego Kecamatan Balanipa Kabupaten Polewali Mandar.Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif adalah suatu Penelitian yang bertujuan untuk menggambarkan secara sistematik, akurat dan karakteristik mengenai populasi atau mengenai bidang tertentu.Data yang dikumpulkan semata-mata bersifat deskriptif sehingga tidak bermaksud untuk mencari penjelasan, menguji hipotesis, membuat prediksi ataupun mencari implikasi.
Dari hasil penelitian pendapatan Kelompok Wanita Tani sebelum mengelolah pemanfaatan pekarangan dalam perbulannya yaitu Rp 13.850.000 dan Rp 16.403.000 dan kontribusi sayuran dari pemanfaatan lahan pekarangan terhadap pendapatan anggota KWT sayuran adalah sebesar 84,43% di Desa Lego Kecamatan Balanipa Kabupaten Polewali Mandar.

Published

13-12-2022