Aksi Bersih Pantai untuk Meningkatkan Kualitas Lingkungan Wisata Pantai Garassi Desa Nepo Kec. Wonomulyo

Penulis

  • Rosmini
  • Resky Faradibah Suhab Institut Teknologi dan Bisnis Muhammadiyah Polewali Mandar

Kata Kunci:

Pembersihan pantai, pendidikan lingkungan, pantai wisata

Abstrak

Program Aksi Bersih Pantai bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, khususnya di kawasan wisata Pantai Garassi. Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat mengurangi volume sampah yang mencemari pantai, memperbaiki estetika kawasan, serta mendukung keberlanjutan ekosistem pesisir. Kegiatan Aksi Bersih Pantai melibatkan berbagai elemen masyarakat, seperti komunitas, relawan, dan pemerintah setempat, yang berkolaborasi dalam kegiatan pembersihan pantai, edukasi lingkungan, serta sosialisasi mengenai dampak negatif sampah terhadap ekosistem laut dan kehidupan masyarakat pesisir.

Program ini dirancang untuk menumbuhkan perubahan positif dalam perilaku dan pola pikir masyarakat terhadap pengelolaan sampah di kawasan wisata. Selain itu, kegiatan ini juga berkontribusi dalam meningkatkan kualitas destinasi wisata Pantai Garassi agar menjadi lebih bersih, nyaman, dan berkelanjutan. Dengan demikian, Aksi Bersih Pantai tidak hanya berfokus pada kegiatan pembersihan fisik, tetapi juga berperan sebagai sarana edukasi dan pemberdayaan masyarakat dalam menjaga kelestarian lingkungan pesisir.

Unduhan

Diterbitkan

30-09-2024

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama